Manual Input

Jika ada faktur yang belum memiliki Kode QR atau Kode QR tidak terbaca pada saat Scan (biasanya karena hasil cetak yang kurang jelas), faktur tersebut tetap dapat di-data dengan melakukan Manual Input – Mengisi Detail Informasi Faktur secara Manual.

Hal yang perlu diketahui perihal Manual Input:

  • Faktur Manual Input tidak divalidasi ke server DJP, jadi harap periksa kembali informasi yang di-input sebelum klik Simpan.
  • Seandainya, terdapat kesalahan informasi pada saat Manual Input, Faktur masih dapat dihapus di halaman eFaktur Export.
  • Konfigurasi Scan pada menu Setting juga akan memengaruhi form Manual Input. Contoh, jika Anda mengaktifkan Kolom Keterangan #1 & #2, Kolom tersebut juga akan ditampilkan pada form Manual Input.
  • Faktur akan disimpan dengan Status Manual Input, yang ditandai dengan ikon [M].
  • Karena Anda hanya dapat memasukkan informasi Rangkuman/Summary dari Faktur, maka untuk Faktur untuk yang di-input manual tidak memiliki Detail Faktur (Detail Transaksi/Produk).

Pilih Menu Manual Input
Pilih Menu Manual Input
Tampilan Form Manual Input
Tampilan Form Manual Input
Tampilan Pesan Sukses Manual Input
Tampilan Pesan Sukses Manual Input
Status Manual Input pada eFaktur Export
Status Manual Input pada eFaktur Export
Tampilan Detail Faktur Manual Input
Tampilan Detail Faktur Manual Input